Menyempurnakan raihan medali perunggu sebelumnya, Nisriina Almaas Tsabita, atlet catur fenomenal UIN Maulana Malik Ibrahim Malang akhirnya mampu menyabet medali emas Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2025. Master catur cantik yang memperkuat tim catur Kota Malang ini pada partai final menumbangkan jagoan catur Kabupaten Lamongan (4/7). Secara keseluruhan 2 (dua) medali disumbangkan Almaas untuk Kota Malang; medali emas di kategori Catur Standar Perorangan Putri dan medali perunggu di kategori Catur Cepat Perorangan Putri.
“Ada banyak Master di kategori ini. Pertandingan final yang berat. Senang sekali akhirnya bisa meraih prestasi dan menyumbangkan medali emas untuk Kota Malang di Porprov ini,” Ungkap gadis yang masih duduk di Semester 2 Program Studi Teknik Informatika ini.
Ke depan, Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) Tahun 2025 di Semarang pada bulan November telah menanti. Sebagai salah satu peraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Pomprov) Tahun 2025, Almaas optimis akan mampu mempertahankan prestasi dan menambah pundi medali.
Sebagai informasi, Almaas merupakan salah satu dari sedikit pecatur muda perempuan yang mendapatkan gelar WPM (Woman Percasi Master). Bahkan dia satu-satunya master catur yang bertanding di Pomprov Jatim Juni 2025 yang lalu. Semoga doa dan harapan baik selalu mengiringinya mengukir prestasi.





